Sturridge Kembali, Henderson Optimis Kalahkan Chelsea

Sturridge Kembali, Henderson Optimis Kalahkan Chelsea
Daniel Sturridge (c) AFP
Bola.net - Gelandang Liverpool, Jordan Henderson mengungkapkan optimismenya untuk bisa mengalahkan Chelsea dalam duel perebutan juara akhir pekan ini. Kembalinya bomber haus gol Daniel Sturridge disebutnya sebagai modal penting jelang laga krusial di Anfield (27/04).

Sturridge, yang notabene adalah eks pemain The Blues, telah pulih dari cedera hamstring dan siap diturunkan dalam laga melawan mantan klubnya tersebut. Henderson yakin bahwa kembalinya sang striker akan menjadi tambahan kekuatan yang cukup signifikan untuk mendobrak pertahanan tim tamu.

"Daniel adalah pemain penting bagi kami, adalah sebuah keuntungan mengetahui ia siap kembali. Semoga ia benar-benar fit jelang laga akhir pekan nanti," ungkap Henderson seperti dilansir Sky Sports.

"Kami ada di posisi yang lebih menguntungkan, namun belum memenangkan apapun. Kami harus tetap menjejak di tanah dan mengeluarkan kemampuan terbaik untuk mengalahkan Chelsea."

Saat ini The Reds tengah bertengger di puncak klasemen sementara dengan keunggulan lima angka dari Chelsea di urutan kedua.[initial]

 (sky/mri)