Sturridge Akui Dirinya Rentan Cedera

Sturridge Akui Dirinya Rentan Cedera
Daniel Sturridge. (c) AFP
Bola.net - Daniel Sturridge percaya bahwa masalah cedera yang tengah menimpanya merupakan warisan dari garis keturunannya, usai ia harus absen selama satu pekan membela Liverpool akibat cedera betis.

Pemain asal Inggris itu sudah tidak bermain di level klub atau negara semenjak awal September dan The Reds seolah kehilangan mesin gol mereka di lini depan.

"Saya bermain sebaik mungkin, namun musim ini saya tak beruntung. Mungkin ini sudah turunan. Kedua paman saya mengalami cedera, dan ayah saya juga mengalami hal yang sama. Mungkin saya punya kecepatan, namun itu membuat anda rentan mengalami cedera," tutur Sturridge pada talkSPORT.

"Saya rentan terhadap cedera otot. Namun selama saya terus bekerja keras, semua akan baik dengan sendirinya," pungkasnya. [initial]

 (talk/rer)