Sturrdige: Klopp Sangat Taktis

Sturrdige: Klopp Sangat Taktis
Daniel Sturridge (c) LFC

Bola.net - - Daniel Sturridge mengungkapkan bahwa Jurgen Klopp memilih pendekatan taktis dalam menggelar latihan Liverpool. Klopp akan mempersiapkan menu latihan sesuai dengan lawan yang akan dihadapi oleh Liverpool.

Seperti diketahui, bermain sangat bagus musim ini dan sekarang berada di puncak klasemen Premier League. Salah satu implikasinya adalah kini Liverpool jarang melakukan latih tanding dalam sesi latihan.

"Latihan kami sangat taktis. Saya tidak ingat kapan terakhir kali ada sparring lima pemain lawan lima pemain. Mungkin setelah pertandingan, para pemain yang tidak tampil dalam laga akan diminta tanding empat lawan empat. Tapi kami sangat jarang bertanding seperti itu," terang Sturridge seperti dilansir Fox Sports.

Yang pasti, semua pemain Liverpool diwajibkan untuk fokus dan serius dalam setiap sesi latihan. Dalam latihan menembak pun, semua pemain juga harus melakukannya dengan serius.

"Kami mungkin melakukan latihan shooting, tapi juga disisipi dengan latihan passing. Kami semua harus tajam, kami harus fokus. Tidak ada yang mau menjadi pemain mengacaukannya."