Stress, Mourinho Mengaku Tak Punya Teman

Stress, Mourinho Mengaku Tak Punya Teman
Jose Mourinho (c) AFP
- Jose Mourinho mengaku ia tak punya teman di dunia sepakbola.


Manajer tengah ada di bawah tekanan, usai ia mencatat start buruk bersama klub dan terancam kehilangan pekerjaannya.


Lebih buruk lagi, sang bos belum lama ini mendapat denda 50.000 pound dari FA karena mengkritik wasit.


Pada The Irish Times, Mourinho mengatakan: "Saya merasa mendapat banyak perhatian, lebih dari yang saya bayangkan. Saya mendapat perhatian dari pemain, orang-orang di jalanan. Saya menyukai pekerjaan saya.


"Namun saya merasa tak menjadi bagian dari 'Suku sepakbola'. Saya merasa tak jadi bagian dari budaya ini. Saya hidup di dunia yang berbeda. Saya adalah orang yang sendirian di dunia sepakbola modern.


"Saya melakukan pekerjaan saya, saya tidak peduli dengan apa yang dikatakan orang tentang saya. Ketika saya mengalami momen bagus, tidak ada yang terjadi. Namun jika sebaliknya, saya akan membayar. Saya tidak punya banyak teman di dunia sepakbola." [initial]


 (iri/rer)