Stones Kecewa dengan Musim Debutnya di City

Stones Kecewa dengan Musim Debutnya di City
John Stones (c) AFP

Bola.net - - John Stones mengakui bahwa musim perdananya di Manchester City amat mengecewakan.

Pemain Inggris bergabung dari Everton dengan nilai transfer 47,5 juta poundsterling, namun ia sulit memenuhi ekspektasi tinggi di Etihad.

Stones menerima banyak kritik di sepanjang musim 16/17, di mana City menutup musim di bawah asuhan Josep Guardiola dengan catatan nihil trofi, dan sang bek mengakui ia harusnya bermain lebih bagus.

John StonesJohn Stones

"Saya kecewa dengan musim perdana saya di City, murni karena kami adalah tim yang hebat dan kami punya standar tinggi," tuturnya di Mirror.

"Kami semua percaya kami harusnya bisa lebih baik - dan saya juga di beberapa pertandingan. Namun saya bermental baja dan saya tidak khawatir dengan kritik yang datang dari luar. Saya hanya mendengarkan manajer, rekan saya, dan keluarga."

"Nilai transfer tak membebani saya. Saya amat beruntung dibeli dengan nilai sebanyak itu - saya tersanjung. Dan tentu, saya ingin membuktikan kemampuan saya."