Stones Berharap Bisa Hentikan Zlatan Ibrahimovic

Stones Berharap Bisa Hentikan Zlatan Ibrahimovic
John Stones. (c) AFP
- Bek Manchester City, John Stones, berharap bisa menangani Zlatan Ibrahimovic ketika sama-sama turun dalam laga derby antara Manchester City dan Manchester United pada akhir pekan ini.


Stones dan Ibrahimovic, yang sama-sama sebagai pemain baru di antara dua kubu, akan saling bertarung. Sebelum memutuskan datang ke City, Stones sudah pernah menghadapi Ibra tahun ini ketika Everton menghadapi MU dalam laga testimoni untuk Wayne Rooney.


Dalam pertemuan tersebut, Stones bisa menjaga lini pertahanan Everton sehingga skor pertandingan berakhir dengan skor 0-0 di penghujung pertandingan. Dan, ia yakin bisa melakukan tugas yang sama seperti sebelumnya.


"Everton sudah pernah bermain lawan United sebelum saya gabung City dalam sebuah laga amal untuk Wayne Rooney dan saya menghadapi Ibrahimovic. Jadi saya sudah punya pengalaman menghadapinya sebelumnya," ujar pemain seharga 47,5 juta pounds tersebut.


"Harapannya saya bisa menebak apa yang akan ia lakukan jika ia bermain, atau saya bermain, tahu apa yang harus saya lakukan. Dalam laga ini akan ada banyak pemain bintang di atas lapangan, saya rasa ini akan menjadi laga besar untuk fans yang menghadiri pertandingan," pungkasnya.


Adapun pertemuan rival dalam satu kota ini nanti, akan berlangsung pada hari Sabtu (10/9) di Old Trafford. [initial]

 (dst/shd)