Stoke Siapkan Gaji Dobel Rayu Shaqiri

Stoke Siapkan Gaji Dobel Rayu Shaqiri
Xherdan Shaqiri (c) AFP
Bola.net - Tawaran senilai €17 juta dari Stoke City untuk Xherdan Shaqiri telah diterima oleh Inter Milan. Hanya saja, winger 23 tahun Swiss itu enggan bergabung dengan Stoke.

Stoke tak memupus niat mereka. Dilansir Tuttomercartoweb, Stoke siap menawari Shaqiri gaji €80.000 per pekan atau sekitar €6 juta per tahun. Angka itu hampir dua kali lipat dari yang diterimanya di Inter sekarang, yakni €3,5 juta per tahun.

Kontrak bernilai fantastis itu disiapkan Stoke demi merayu Shaqiri agar dia bersedia pindah ke Britannia Stadium dari Giuseppe Meazza.

Shaqiri sebelumnya sudah sempat menegaskan bahwa dia bertekad bertahan di Inter. Dia ingin membantu Nerazzurri bersaing merebut Scudetto Serie A musim depan.

Shaqiri diyakini ingin bertahan guna menebus performanya yang kurang memuaskan setelah direkrut Inter dari Bayern Munchen pada Januari 2015. Stoke siap mencoba mengubah tekad Shaqiri itu dengan gaji yang sangat besar. [initial]

 (tmw/gia)