Stoke City Berani Tebus Mahal Rooney

Stoke City Berani Tebus Mahal Rooney
Wayne Rooney (c) MUFC

Bola.net - - Stoke City dikabarkan siap membuat manuver mengejutkan untuk mendapatkan striker Manchester United, Wayne Rooney, di musim panas.

Pemain berusia 31 tahun banyak disebut akan mengakhiri 13 tahun karirnya di Old Trafford musim panas ini, usai ia dikabarkan menerima tawaran masif untuk bermain di Amerika Serikat dan Tiongkok.

Top skorer sepanjang masa Inggris itu sebelumnya sempat mengatakan bahwa Everton akan jadi satu-satunya tim Premier League lain yang bakal ia bela jika meninggalkan Old Trafford.

Wayne RooneyWayne Rooney

Namun Stoke disebut siap mendatangkan Rooney di musim panas nanti. Mirror mengatakan bahwa klub akan siap membayar hingga 45 juta poundsterling untuk sang striker, dengan dana yang terkumpul dari sponsor mereka, bet365 dan juga pemilik klub, Peter Coates.

The Potters yakin besarnya dana transfer itu akan terbayar lunas dari penjualan jersey sang pemain di musim kompetisi mendatang.

Rooney sendiri masih punya setahun lagi dalam kontraknya yang berlaku di Old Trafford, di mana ia menerima gaji 15 juta pounds per pekan.

Everton sendiri masih belum membuat penawaran apapun untuk Rooney, yang meninggalkan mereka untuk bergabung dengan United di 2004 silam.