
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat manajer Aston Villa Steven Gerrard. Mantan kapten Liverpool tersebut mengaku sebagai penggemar berat bintang Chelsea, Mason Mount.
Mount merupakan pemain didikan akademi Chelsea. Namun ia baru diberikan kesempatan bermain di tim utama saat Frank Lampard menjabat sebagai manajer The Blues.
Sejak saat itu Mount menjadi sosok yang tidak tergantikan di lini tengah Chelsea. Bahkan ia sekarang menjadi pemain andalan pelatih Thomas Tuchel.
Advertisement
Pada musim ini, Mount menunjukkan performa yang cukup bagus bersama Chelsea. Pemain berusia 22 tahun tersebut sudah mencetak tujuh gol dan empat assist dari 23 pertandingan.
Kagumi Mount
Gerrard mengaku sudah cukup lama mengamati perkembangan Mount. Melihat kemajuannya yang pesat, Gerrard mengaku sangat mengagumi sang gelandang.
"Saya melihat kemajuannya, tentu saja. Dia adalah talenta besar untuk negara ini. Saya adalah penggemar berat Mason," kata Gerrard seperti dilansir Metro.
"Dia bermain dengan senyum di wajahnya. Dia bisa menciptakan, dia bisa mencetak gol dan dia sudah menjadi pemain yang hebat. Dia juga sudah memenangi Piala Eropa. Jadi, saya tidak berpikir dia membutuhkan orang seperti saya untuk membesarkannya."
Jumpa Mount
Aston Villa akan menghadapi Chelsea di Villa Park pada laga Boxing Day Premier League, Minggu (25/12/2021). Kendati mengagumi sang pemain, Gerrard berharap Mount tidak tampil bagus saat berhadapan dengan timnya pada akhir pekan ini.
"Saya harus mengatakan bahwa saya adalah seorang penggemar. Saya hanya berharap dia tidak tampil mengesankan pada akhir pekan ini," lanjutnya.
Klasemen Premier League
Sumber: Metro.co.uk
Baca Juga:
- Bukan ke MU, Jules Kounde Sudah Sepakat Gabung Chelsea
- Varane x Rudiger di Jantung Pertahanan Manchester United? Sepertinya Ide yang Bagus!
- Januari 2022, Chelsea Tertarik Angkut Dest dari Barcelona
- Kabar Bagus untuk Chelsea, Lukaku dan Hudson-Odoi Sudah Negatif Virus COVID-19
- Bertemu Chelsea di Semifinal Carabao Cup, Ini Kata Antonio Conte
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Desember 2021 22:32
-
Liga Inggris 24 Desember 2021 16:03
-
Liga Inggris 23 Desember 2021 22:30
Kabar Bagus untuk Chelsea, Lukaku dan Hudson-Odoi Sudah Negatif Virus COVID-19
-
Galeri 23 Desember 2021 12:35
-
Liga Inggris 23 Desember 2021 12:05
Bertemu Chelsea di Semifinal Carabao Cup, Ini Kata Antonio Conte
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...