Sterling: Saya Siap Bermain di Mana pun

Sterling: Saya Siap Bermain di Mana pun
Raheem Sterling. (c) AFP
Bola.net - Raheem Sterling mengaku senang usai Liverpool menang 3-1 atas Bournemouth dan memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala Liga, meski di pertandingan tersebut ia dimainkan di posisi tengah, posisi yang sudah lama tidak ia tempati.

Namun Sterling akhirnya mencetak dua gol di pertandingan tersebut dan ia menyebut sama sekali tidak keberatan bermain di posisi mana pun yang diinginkan oleh sang manajer, Brendan Rodgers.

"Kami menghadapi momen yang sulit di beberapa pekan terakhir, namun tim sudah melakukan yang terbaik malam ini dan kami menunjukkan sepakbola yang bagus. Saya senang bisa mencetak gol, namun selama tim senang, saya juga senang," tutur Sterling pada reporter.

"Saya senang bermain di posisi saya tadi. Saya tidak keberatan di mana pun manajer menempatkan saya. Saya selalu mencoba memberikan yang terbaik untuk tim. Saya sudah lama tidak bermain di posisi tersebut semenjak masih jadi pemain di tim junior dulu," pungkasnya. [initial]


 (isf/rer)