Statistik Laga Chelsea vs Crystal Palace: The Blues Catatkan Skuat Termuda di Premier League

Statistik Laga Chelsea vs Crystal Palace: The Blues Catatkan Skuat Termuda di Premier League
Review Chelsea vs Crystal Palace 2-0 (c) Bola.net

Bola.net - Torehan positif Chelsea di ajang Premier League kembali berlanjut. Pada laga pekan ke-12 kontra Crystal Palace yang digelar di Stamford Bridge, Sabtu (9/10/2019), pasukan Frank Lampard tersebut menang dengan skor 2-0.

Hasil tersebut membuat Chelsea berhasil merangsek naik ke peringkat tiga di klasemen sementara Premier League dengan torehan 26 poin. Sementara itu, Crystal Palace harus menerima nasib duduk di posisi 12 dengan raihan 15 angka.

Walau bermain di kandang sendiri, namun Chelsea sempat dibuat repot oleh tim tamu. Alhasil gol pertama mereka baru bisa tercipta di awal babak kedua melalui Tammy Abraham. Christian Pulisic turut serta membubuhkan namanya di papan skor pada menit ke-79.

Seperti biasanya, laga Chelsea vs Crystal Palace ini juga menyisakan beberapa catatan penting yang menarik untuk disimak. Salah satunya adalah the Blues yang memasang skuat termudanya. Informasi lengkap yang disadur dari BBC Sport bisa disimak di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Statistik

1. Chelsea berhasil memenangi enam pertandingan Premier League secara beruntun untuk pertama kalinya sejak bulan Mei 2017 di bawah asuhan Antonio Conte, pada musim terakhir mereka meraih gelar liga.

2. Ini adalah laga derby London ke-100 untuk Crystal Palace (menang 23, imbang 23, kalah 54), di mana hanya Fulham yang meraih rerata poin per pertandingan (0,84) yang paling rendah pada partai semacam itu ketimbang the Eagles (0,92).

3. Pelatih Chelsea, Frank Lampard, adalah pelatih Inggris ketujuh yang berhasil memenangi enam laga Premier League secara berturut-turut, dan pertama sejak Alan Pardew di bulan April 2012 bersama Newcastle United.

4. Dengan rata-rata umur 24 tahun dan 88 hari, Chelsea mencatatkan starting XI termuda mereka di ajang Premier League, dan termuda dari tim manapun di kompetisi ini.

5. Pelatih Crystal Palace, Roy Hodgson, mencatatkan laga yang ke-300 di ajang Premier League sebagai pelatih, menjadi pelatih ke-15 yang bisa mencapai titik tersebut.

6. Torehan 73 laga bermain sebagai starter untuk Chelsea milik Cesar Azpilicueta di ajang Premier League berakhir, di mana pemain asal Spanyol tersebut gagal menjadi starter untuk pertama kalinya sejak bulan November 2017 melawan Swansea.

7. Crystal Palace gagal mencatatkan tembakan di babak pertama dalam laga Premier League untuk pertama kalinya sejak bulan Maret 2014, kala bertandang ke markas Swansea City.

8. Tammy Abraham menjadi pemain muda kedua yang mencapai dua digit gol untuk Chelsea di Premier League, setelah Arjen Robben (21 tahun, 342 hari).

9. Christian Pulisic menjadi pemain Amerika Serikat keempat yang mampu mencetak gol dalam tiga laga Premier League secara berturut-turut, setelah Clint Dempsey (tiga kali), Joe-Max Moore dan Roy Wegerle.

(BBC Sport)