
Bola.net - Arsenal belum mampu meraih kemenangan kendati sudah mendapatkan pelatih tetap, Mikel Arteta. Saat menghadapi Bournemouth di ajang Premier League, Kamis (26/12/2019), mereka hanya mampu meraih hasil imbang 1-1.
Hasil ini membuat Arsenal turun ke peringkat 11 klasemen sementara Premier League dengan raihan 24 poin. Kalau kembali menelan kekalahan pada laga berikutnya, mereka terancam turun hingga ke posisi 13.
Klub berjuluk the Gunners itu datang sebagai tim tamu dan sempat tertinggal lebih dulu karena gol dari Dan Gosling di babak pertama. Gol balasan Arsenal datang pada menit ke-63 melalui aksi sang kapten, Pierre-Emerick Aubameyang.
Advertisement
Pertandingan kali ini juga menghasilkan sejumlah catatan penting yang patut diketahui oleh Bolaneters sekalian. Informasi lengkap dari BBC Sport bisa disimak dengan melakukan scroll ke bawah.
Statistik
1. Pierre-Emerick Aubameyang telah mencetak 73 persen gol tandang Arsenal di ajang Premier League musim ini (delapan dari 11).
2. Bournemouth hanya mampu mencetak tiga gol dari enam pertandingan kandang terakhirnya di Premier League, dan tak pernah mencetak lebih dari satu gol dalam satu pertandingan pada masa itu.
3. Arsenal mencatatkan jumlah tembakan lebih banyak di laga kali ini (17) dari yang mereka bukukan dalam dua laga Premier League terakhirnya jika dikombinasikan (12 - enam vs Everton dan Manchester City).
4. Pemain Bournemouth, Jefferson Lerma, telah diganjar kartu sebanyak 20 kali semenjak awal musim lalu, lebih banyak dari pemain Premier League lainnya.
5. Gol Bournemouth dan Arsenal pada pertandingan kali ini berasal dari tembakan tepat sasaran mereka.
(BBC Sport)
Baca Juga:
- Statistik Laga Manchester City vs Leicester City: Kemenangan ke-250 City di 2010s
- Statistik Laga Tottenham vs Chelsea: Kekalahan Kandang Pertama Mourinho atas Mantan Klub Asuhan
- Statistik Laga Watford vs Manchester United: Kekalahan Terbesar MU Atas Juru Kunci
- Statistik Laga Everton vs Arsenal: The Gunners Catatkan Starting XI Termuda Sejak 2011
- Statistik Laga Manchester United vs Colchester: Solskjaer Spesialis Carabao Cup
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Desember 2019 23:53
-
Liga Italia 26 Desember 2019 22:51
-
Liga Inggris 26 Desember 2019 19:04
-
Liga Inggris 26 Desember 2019 17:46
-
Liga Inggris 26 Desember 2019 13:09
Tantang Bournemouth, Arteta Diprediksi Bisa Raih Kemenangan Perdana
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...