Statistik Impresif yang Membuktikan Betapa Pentingnya Aubameyang untuk Arsenal

Statistik Impresif yang Membuktikan Betapa Pentingnya Aubameyang untuk Arsenal
Pierre-Emerick Aubameyang. (c) AFP

Bola.net - - Stiker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang termasuk salah satu striker yang bersaing ketat dalam perebutan sepatu emas Premier League musim ini. Aubameyang merupakan pemain terpenting The Gunners dalam urusan mencetak gol.

Terbukti, saat ini Aubameyang bersaing ketat dengan Mohamed Salah, Harry Kane, serta Sadio Mane di peringkat kedua daftar top scorer sementara. Empat pemain ini sudah mencetak 17 gol, hanya kalah dari Sergio Aguero yang sudah membungkus 18 gol.

Balapan menuju gelar top scorer ini mungkin hanya akan diikuti oleh lima pemain tersebut, juga Raheem Sterling yang sudah mencetak 15 gol. Semua striker hebat itu memiliki peluang yang sama.

Kendati demikian, Aubameyang ternyata punya satu hal yang membuat dia jadi lebih baik daripada striker-striker lainnya. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Gol Penting

Mengutip Football London, bukan angka-angka gol itu saja yang perlu diperhatikan, melainkan betapa pentingnya gol tersebut untuk tim mereka masing-masing. Dalam hal ini, Aubameyang ternyata lebih baik dari kelima striker lainnya.

Mantan pemain Borussia Dortmund ini ternyata menghadirkan dampak terbesar untuk timnya musim ini - dia lebih penting dari pemain-pemain lain yang mengejar sepatu emas musim ini. Tanpa Aubameyang, musim Arsenal jelas lebih buruk.

Gol-gol Aubameyang telah membantu Arsenal mendulang empat poin lebih banyak daripada pencetak gol lainnya musim ini. 17 gol yang dia cetak berperan langsung pada keberhasilan Arsenal mendulang 14 poin lebih banyak daripada jika dia tidak bermain.

Singkatnya, tanpa Aubameyang, Arsenal akan kehilangan 14 poin penting.

2 dari 2 halaman

Duet dengan Lacazette

Aubameyang tidak sendiri, dia mendapatkan bantuan dari rekan setimnya. Salah satu pemain Arsenal yang paling dekat dengan dia adalah Alexandre Lacazette.

Kedua pemain ini berposisi sama, sebagai striker utama, tetapi keduanya justru terlibat dalam bromance yang luar biasa. Aubameyang rela bergeser ke sisi kiri lini serang Arsenal asalkan Lacazette bisa bermain sebagai striker utama.

Hal yang sama juga rela dilakukan Lacazette. Mantan striker Lyon ini mengakui rivalitasnya dengan Aubameyang justru membuat permainannya jadi lebih baik. Mereka rajin mencetak gol karena saling mendorong.