Starting XI Terbaik Premier League Sepanjang Masa, Minus Gerrard dan Rooney

Starting XI Terbaik Premier League Sepanjang Masa, Minus Gerrard dan Rooney
Steven Gerrard (c) AFP

Bola.net - Inilah barisan pemain yang masuk dalam starting XI Terbaik sepanjang masa di pentas Premier League.

Kompetisi kasta tertinggi di Inggris berganti format sejak tahun 1992. Kompetisi tersebut resmi berganti nama menjadi Premier League.

Kini, 28 tahun telah berlalu. Premier League telah menjelma menjadi kompetisi paling gemerlap sejagat. Data menunjukkan, Premier League merupakan liga sepak bola yang paling banyak ditonton di dunia.

Selama 28 tahun Premier League, tercatat ada 49 klub yang pernah tampil di Premier League. Namun, hanya enam klub saja yang berhasil memenangi gelar juara.

Enam tim itu yakni Manchester United (13 gelar), Chelsea (5), Manchester City (4), Arsenal (3), Blackburn Rovers dan Liecester City masing-masing satu gelar.

Berbeda dengan raihan gelar juara yang mudah disebut, pencarian siapa pemain-pemain terbaik di Premier League, sangat sulit dilakukan. Hal itu karena sepanjang 28 tahun Premier League, tentunya banyak pemain-pemain yang datang dan pergi.

Ada yang berhasil meninggalkan jejak manis hingga sekarang, ada pula yang "hilang" begitu saja. Mengacu pada mereka yang punya nama besar di era Premier League berkat kontribusi terhadap klub, ESPN berhasil mendapatkan 11 pemain terbaik, yang lantas disusun dalam sebuah kesebelasan top.

Akan tetapi dalam tim ini, tak ada nama legenda Liverpool, Steven Gerrard. Tak ada juga nama legenda Manchester United, Wayne Rooney.

Sementara itu untuk melengkapi tim terbaik sepanjang sejarah era Premier League tersebut, ESPN memilih Sir Alex Ferguson sebagai manajer. Hal ini tak sulit, karena kiprah mantan manajer asal Skotlandia itu bersama Manchester United sangat fenomenal.

Dengan formasi 4-1-2-3, berikut nama-nama pemain yang mengisi starting XI terbaik Premier League sepanjang masa.

1 dari 1 halaman

Starting XI Terbaik Era Premier League

Starting XI Terbaik Era Premier League

Bintang Portugal, Cristiano Ronaldo (c) AP Photo

Kiper: Peter Schmeichel (Manchester United)

Bek kanan: Gary Neville (Manchester United)

Bek tengah: Rio Ferdinand (Manchester United)

Bek tengah: John Terry (Chelsea)

Bek kiri: Ashley Cole (Arsenal/Chelsea)

Gelandang bertahan: Roy Keane (Manchester United)

Gelandang: Patrick Viera (Arsenal)

Gelandang: Frank Lampard (Chelsea)

Penyerang sayap kanan: Sergio Aguero (Manchester City)

Penyerang sayap kiri: Cristiano Ronaldo (Manchester United)

Striker: Alan Shearer (Blackburn Rovers/Newcastle United)

Manajer: Sir Alex Ferguson

Cadangan: Petr Cech, Trent Alexander-Arnold, Vincent Kompany, Paul Scholes, David Beckham, Eden Hazard, dan Thierry Henry.

Sumber Asli: Sportbible
Disadur dari: Bola.com/Penulis Aning Jati
Published: 21 April 2020