
Bola.net - - Tottenham Hotspur meraih hasil bagus ketika menjamu Chelsea di leg pertama semifinal Carabaou Cup, Rabu (9/1) dini hari WIB. Meski sukses mendapatkan hasil bagus, Spurs tak mau bersikap jemawa karena masih ada leg kedua.
Bermain di Wembley, Spurs menurunkan skuat terbaik di laga kontra Chelsea. Ada nama Harry Kane, Dele Alli hingga Son Heung-min di skuat inti. Chelsea pun memainkan tim terbaiknya, kecuali Alvaro Motara yang tak bermain.
Hasilnya, Spurs mampu memenangkan laga dengan skor 1-0. Gol kemenangan The Lily White dicetak oleh Harry Kane lewat eksekusi penalti pada menit ke-26. Spurs punya modal apik jelang leg kedua di markas Chelsea.
Advertisement
Namun, Spurs tetap tak boleh jemawa. Seperti yang dikatakan oleh ke kiri Danny Rose di bawah ini.
Beban di Chelsea
Danny Rose mengakui bahwa kemenangan di leg pertama membuat beban lebih berat berada di Chelsea. Sebab, pada laga di Stamford Bridge, The Blues wajib menang dengan selisih dua gol untuk bisa lolos ke babak final.
"Tekanan tentu saja akan lebih berat pada pihak Chelsea," buka Danny Rose kepada Sky Sports.
"Mereka sekarang harus keluar dan menyerang kami. Tapi, kami adalah salah satu tim dengan serangan balik terbaik di Inggris sehingga kami sangat menantikannya," ucap pemain berusia 28 tahun tersebut.
Danny Rose pun meminta Spurs untuk tidak jemawa dengan kemenangan di leg pertama. "Kami juga tidak akan pergi ke sana untuk mempertahankan keunggulan ini. Kami akan tampil dengan gaya kami sendiri," tandas Danny Rose.
Sudah Bekerja Keras
Keunggulan 1-0 sejatinya tidak cukup aman bagi Spurs. Karena itu, Danny Rose menyebut jika timnya ingin mencetak gol kedua saat jumpa Chelsea. Spurs sudah berusaha keras. Tapi, mereka gagal mendapatkan gol kedua untuk membuat posisi lebih nyaman.
"Malam ini kami bekerja keras. Ini adalah sebuah kinerja tim yang hebat. Saya pikir kami pantas mendapatkan hasilnya."
"Kami berusaha mendapatkan gol kedua tapi ini adalah salah satu laga yang sulit dan Chelsea bermain sangat baik. Sekarang, kami unggul dalam sebuah pertandingan terbaik pada minggu ini," tandas Danny Rose.
Berita Video
Berita video catatan buruk Real Madrid sepeninggal Ronaldo dan Zidane.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Januari 2019 22:24
-
Liga Inggris 8 Januari 2019 19:11
-
Liga Inggris 8 Januari 2019 18:20
-
Liga Inggris 8 Januari 2019 18:00
-
Liga Inggris 8 Januari 2019 17:47
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...