
Bola.net - - Manajer , Claude Puel menegaskan bahwa timnya tak punya keinginan untuk menjual bek andalan sekaligus kapten mereka, Virgil van Dijk pada musim panas mendatang.
Van Dijk belakangan memang santer dikabarkan bakal hengkang dari St. Mary's setelah adanya tawaran dari beberapa klub raksasa Premier League, mulai dari Liverpool, Manchester City hingga Chelsea.
Kubu Southampton bahkan kabarnya sudah mematok banderol cukup tinggi untuk Van Dijk, yakni mencapai 50 juta poundsterling. Namun kini Puel menyatakan bahwa The Saints tak ingin melego bek yang harus menepi sejak Januari akibat cedera tersebut.
"Cederanya buruk. Namun sekarang makin membaik. Operasinya sudah selesai, ia bisa berlatih secara normal, ia bisa berlatih di gym dan pemulihan untuk kembali di musim depan, bersama kami," ujar Puel dalam konferensi pers seperti dikutip Sky Sports.
"Ia adalah kapten kami. Ia penting untuk kami. Ia adalah pemain fantastis. Kami menunggu hingga awal musim untuk bisa melihatnya lagi di lapangan. Ia memiliki kontrak jangka panjang dan saya pikir petinggi klub ingin mempertahankannya," tegasnya.
Van Dijk didatangkan Southampton dari Celtic pada musim panas 2015 lalu dengan nilai transfer mencapai 13 juta poundsterling. Pada Mei tahun lalu, bek internasional Belanda itu menandatangani perpanjangan kontrak selama enam musim bersama Southampton.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Mei 2017 23:49
-
Liga Inggris 8 Mei 2017 23:05
-
Liga Inggris 8 Mei 2017 20:38
-
Liga Inggris 8 Mei 2017 19:46
-
Liga Inggris 8 Mei 2017 18:16
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:41
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 13:31
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...