Southampton: Kami Akan Serang Manchester United

Southampton: Kami Akan Serang Manchester United
Ronald Koeman (c) AFP
Bola.net - Pelatih Southampton, Ronald Koeman menegaskan timnya tak akan malu-malu untuk tampil menyerang saat melawan Manchester United akhir pekan ini.

The Saints akan menghadapi The Red Devils di St Mary's di pekan keenam Premier League. Southampton sendiri butuh meningkatkan ketajaman mereka bila ingin mengambil tiga poin dari tim asuhan Louis van Gaal tersebut.

Sementara itu, Manchester United datang dengan modal kekalahan 1-2 atas PSV Eindhoven di laga pertama penyisihan grup Liga Champions tengah pekan ini.

Dan dikatakan Koeman, melawan Manchester United merupakan waktu yang tepat bagi timnya untuk membuktikan diri bahwa mereka mampu tampil menyerang setelah hanya mencetak dua gol di lima laga sebelumnya di Premier League.

"Ini adalah permainan yang bagus untuk menunjukkan bahwa kami bisa bermain sepakbola menyerang dan menciptakan peluang. Penting bagi kami untuk menang," ujarnya.

"Kami harus percaya diri. Kami harus menang, anda harus menunjukkan kualitas dan keyakinan anda untuk meraih hasil yang bagus," tandasnya.[initial]

  (cc/dzi)