Southampton Bukan Lawan Enteng di Mata Courtois

Southampton Bukan Lawan Enteng di Mata Courtois
Thibaut Courtois (c) AFP

Bola.net - - Thibaut Courtois memperingatkan rekan-rekannya di untuk mewaspadai lawan mereka berikutnya, Southampton.

Usai kembali ke jalur kemenangan dengan mengalahkan Huddersfield Town di John Smith's Stadium tengah pekan ini, The Blues akan menghadapi Soton di laga liga domestik di hari Sabtu.

Courtois tahu bahwa timnya tak boleh melepas kaki dari pedal gas, terutama mengingat mereka sudah tertinggal 14 angka dari pemuncak klasemen, Manchester City.

Penjaga gawang Belgia itu juga mempertimbangkan fakta bahwa Virgil van Dijk dkk sempat mengimbangi Arsenal pekan lalu.

Thibaut CourtoisThibaut Courtois

"Pertandingan nanti akan berat," tuturnya di Daily Star.

"Southampton bermain imbang melawan Arsenal dan selalu sulit bermain melawan mereka di kandang maupun tandang."

"Kami harus hati-hati karena di pertandingan seperti ini kami harus menang jika ingin terus ada di papan atas dan memangkas jarak dengan Manchester City."