
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengaku puas dengan performa skuatnya setelah mengalahkan Norwich City tadi malam. Solskjaer menyebut timnya tampil dengan sangat atraktif dan menghibur di pertandingan tersebut.
Manchester United sukses mengantongi kemenangan kedua beruntun mereka. Bertandang ke Carrow Road, Setan Merah berhasil menumbangkan Norwich City dengan skor 3-1.
Pertandingan tersebut, United berhasil mematahkan sebuah tren negatif mereka belakangan ini. Untuk pertama kalinya sejak awal musim kemarin, mereka berhasil mencetak lebih dari satu gol dalam satu pertandingan.
Advertisement
Solskjaer mengaku puas melihat kemenangan timnya tersebut. "Saya sangat senang melihat permainan mereka hari ini," ujar Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Permainan Indah
Solskjaer menyebut bahwa para pemainnya tanpil dengan cantik sepanjang pertandingan. Untuk itu timnya benar-benar sangat menarik untuk ditonton.
"Mereka terlihat lebih bebas dalam mengekspresikan diri mereka, dan mereka semakin percaya diri seiring dengan berjalannya pertanidngan."
"Ketika mereka bekerja keras dan memainkan gaya bermain yang kami yakini bisa mereka lakukan, maka mereka akan sangat menarik untuk ditonton."
Lanjutkan Momentum
Kemenangan ini merupakan kemenangan tandang kedua beruntun yang didapatkan Setan Merah. Untuk itu ia berharap timnya bisa melanjutkan momentum yang apik di laga tersebut.
"Dua kemenangan tandang dalam tiga hari bukan sesuatu yang buruk. Kami memang sudah lama tidak meraih kemenangan tandang, sehingga meraih hasil ini merupakan sesuatu yang hebat."
"Performa kami hari ini benar-benar luar biasa dan stadion ini [Carrow Road] bukan tempat yang mudah untuk ditaklukan. Namun ketika kami fokus dan berkonsentrasi seperti yang kami lakukan hari ini, kami bisa mengalahkan siapapun." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali beraksi di tengah pekan nanti.
Mereka akan berhadapan dengan Chelsea di lanjutan Carabao Cup musim ini.
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 Oktober 2019 20:53
-
Liga Inggris 27 Oktober 2019 17:00
-
Bundesliga 27 Oktober 2019 14:00
-
Liga Spanyol 27 Oktober 2019 08:40
Ngebet Paul Pogba, Real Madrid Tawarkan 90 Juta Pounds Plus Gareth Bale
-
Liga Inggris 27 Oktober 2019 07:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...