Solskjaer: Imbang Adalah Hasil Yang Adil

Solskjaer: Imbang Adalah Hasil Yang Adil
Ole Gunnar Solskjaer dan Maurizio Sarri (c) AP Photo

Bola.net - - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer tidak terlalu kecewa dengan hasil imbang yang didapatkan timnya melawan Chelsea tadi malam. Solskjaer menyebut hasil imbang itu merupakan hasil yang adil bagi timnya.

Manchester United kembali gagal memetik kemenangan di pertandingan pekan ke 36 EPL musim ini. Menjamu Chelsea di Old Trafford, Setan Merah harus puas berbagi angka dengan sang tamu setelah pertandingan berakhir dengan skor 1-1.

Hasil imbang ini berakibat peluang Setan Merah untuk lolos ke Liga Champions musim depan kian menipis. Pasalnya mereka kini masih berjarak tiga poin dari Chelsea yang menempati peringkat empat.

Solskjaer sendiri menilai hasil imbang tersebut merupakan hasil yang adil, karena kedua tim tidak tampil maksimal di laga itu. "Kami bermain sesuai dengan yang kami harapkan di babak pertama," buka Solskjaer kepada MUTV.

Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Situasi Terkendali

Solskjaer menegaskan bahwa timnya bermain dengan baik di babak pertama kendati mereka gagal mengulangi performa yang sama di babak kedua.

"DI babak pertama kami mendominasi mereka. Kami membuat peluang dan mencetak gol pertama dan kami memainkan sepakbola yang indah."

"Namun di babak kedua kami kesulitan untuk menemukan kembali kualitas dan tempo permainan kami. Situasi ruang ganti kami di jeda babak masih bagus, di mana semua orang saling mendukung satu sama lain dan semua orang mendukung David."

2 dari 2 halaman

Hasil Yang Adil

Solskajer juga percaya bahwa hasil imbang yang diraih timnya pada laga itu merupakan hasil yang adil, karena kedua tim sama-sama tidak tampil maksimal di laga tersebut.

"Para pemain kami bermain dengan baik, namun sayan di babak kedua kami kesulitan menduplikasi kualitas serta tempo yang kami mainkan di babak kedua."

"Kedua tim ini sama-sama bisa memenangkan pertandingan ini. Namun tidak ada dari kedua tim ini yang pantas memenangkan pertandingan ini sehingga imbang adalah hasil yang adil." tandasnya.