
Bola.net - Ada kabar baru beredar seputar masa depan Sofyan Amrabat. Gelandang asal Maroko itu baru-baru ini didepak dari skuat Fiorentina setelah ia dilaporkan akan pindah ke Manchester United.
Sudah bukan rahasia lagi jika Amrabat ingin meninggalkan Fiorentina. Sang gelandang ingin pindah ke klub yang lebih besar agar perkembangan karirnya menjadi lebih baik.
Amrabat sendiri dirumorkan akan pindah ke Inggris. Manchester United dilaporkan tertarik untuk memboyong sang gelandang di musim panas ini.
Advertisement
Tanda-tanda Amrabat bergabung dengan MU sudah semakin terlihat. Sang gelandang baru-baru ini didepak dari skuat Fiorentina.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tidak Dimasukkan
Indikasi Amrabat akan pindah klub ini terlihat dari susunan pemain Fiorentina baru-baru ini.
Tim asal Florence itu rencananya akan berhadapan dengan Rapid Vienna. Pertandingan ini digelar untuk kualifikasi UEFA Confrence League 2032/2024.
Fiorentina mengumumkan ada 24 pemain yang akan dilibatkan dalam laga tandang tersebut. Namun tidak ada nama Amrabat dalam daftar tersebut.
Latihan Terpisah
Menurut laporan yang dikeluarkan Calciomercato, Amrabat memang saat ini sudah disisihkan dari skuat Fiorentina.
Sejak awal pekan kemarin, ia diminta berlatih terpisah dari rekan-rekannya. Fiorentina menilai sang gelandang sudah tidak fokus untuk membela La Viola, jadi ia hanya akan jadi beban jika dilibatkan di laga ini.
Amrabat dan Fiorentina sendiri dikabarkan saat ini menunggu Manchester United untuk lekas menuntaskan transfer ini.
Segera Tuntaskan
Menurut laporan yang beredar, Manchester United sedang mencoba untuk menuntaskan transfer sang gelandang.
Mereka dikabarkan akan bertemu dengan Fiorentina pada pekan ini agar transfer sang gelandang bisa lekas kelar.
Klasemen Premier League
(Calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Agustus 2023 23:07
Tinggalkan Manchester United, Alvaro Fernandez Balik ke Spanyol?
-
Liga Inggris 23 Agustus 2023 22:52
Sulit Dijual, Donny van de Beek Batal Tinggalkan Manchester United?
-
Liga Inggris 23 Agustus 2023 22:35
Erik Ten Hag Siapkan 4 Pemain Muda Jelang Manchester United vs Nottingham Forest
-
Liga Inggris 23 Agustus 2023 19:00
-
Liga Inggris 23 Agustus 2023 18:40
Manchester United Ajukan Tawaran Perdana untuk Rekrut Ryan Gravenberch
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...