
Bola.net - Beberapa waktu lalu, Edinson Cavani sempat dirumorkan akan meninggalkan Manchester United pada bursa transfer musim panas ini. Namun semuanya terhempas begitu saja saat sang penyerang menandantangani kontrak terbarunya.
Sejumlah pemberitaan mengatakan kalau Cavani berniat untuk melanjutkan perjalanan karirnya di Amerika Selatan bersama raksasa Argentina, Boca Juniors. Ia disebut ingin berada lebih dekat dengan keluarganya yang bermukik di Uruguay.
Keinginan tersebut memunculkan rumor bahwa Cavani takkan memperpanjang kontraknya di Manchester United. Padahal, ia masih memiliki opsi perpanjangan selama satu musim lagi, dan pihak klub ingin memanfaatkan opsi tersebut.
Advertisement
Rumor-rumor turunan pun bermunculan setelahnya. Ada yang berkata kalau Cavani ingin mengantongi bonus yang terdapat dalam klausulnya, berkata bahwa sang pemain berhak diberi pesangon sekian jika opsi perpanjangan tidak diaktifkan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Kata Edinson Cavani
Simpang siur soal masa depan Cavani akhirnya terjawab beberapa hari yang lalu. Pemain berusia 34 tahun tersebut sepakat untuk mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak yang memungkinkan dirinya bermain di Old Trafford hingga 2022.
Sebelum kontrak baru ditandantangani, Cavani cukup jarang berbicara soal masa depannya di Manchester United. Namun baru-baru ini, ia akhirnya terbuka dan menanggapi sejumlah rumor yang beredar soal dirinya di tengah-tengah publik.
"Kemungkinan saya akan pindah untuk bermain bersama mereka [Boca Juniors] itu nyata, tapi pikiran saya selalu jelas," ungkap Cavani kepada 2 de Punta soal peluang bermain di Boca Juniors sebelum dirinya menandatangani kontrak baru.
"Apa yang dikatakan dan dicetak itu setengah benar, setengah bohong. Semacam itulah - namun kesempatannya benar-benar nyata," lanjutnya.
Masih Mau Bermain di Boca?
Kendati demikian, Cavani tidak menutup peluang membela Boca Juniors suatu hari nanti. Selama Boca membuka pintu untuknya, ia siap meladeni penawaran mereka. Namun untuk sekarang, fokusnya hanya untuk Manchester United.
"Apakah pintu untuk Boca tetap terbuka? Anda harus bertanya kepada Boca soal itu. Hari ini, kenyataannya memang seperti ini. Saya di Manchester United dan fokus penuh," katanya lagi.
"Ada momen di mana anda harus berada dekat dengan akar dan yang tercinta. Saya selalu memikirkan itu setiap tahun, tapi keputusan adalah percampuran dari berbagai hal, kecintaan orang-orang, sikap klub kepada saya dan keluarga, rekan-rekan saya yang meminta untuk bertahan, dan pelatih," pungkasnya.
(2 de Punta - via Goal International)
Baca Juga:
- Terungkap! Upamecano Hampir Gabung dengan Manchester United, Tapi...
- Gantung Sepatu, Antonio Valencia Kirim Pesan ke Fans Manchester United
- Bek Juventus Ini Bakal Jadi Tandem Harry Maguire di MU Musim Depan?
- Lagi, Dortmund Pastikan Erling Haaland Tidak Dijual di Musim Panas
- Kumpulan Ucapan Selamat Idul Fitri dari Klub-Klub Top Eropa untuk Para Umat Muslim
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...