
Bola.net - Gelandang Lazio, Sergej Milinkovic-Savic menepis rumor bahwa ia hampir pindah ke Manchester United. Sang gelandang membeberkan bahwa ia sama sekali tidak memiliki niatan untuk meninggalkan Lazio dalam waktu dekat.
Sejak musim 2018/2019 SMS diberitakan dikejar Manchester United. Gelandang Timnas Serbia itu diberitakan menjadi prioritas transfer Jose Mourinho pada saat itu.
Di musim panas ini, rumor tersebut kembali merebak. Kali ini, sang gelandang diberitakan membuka hati untuk bergabung dengan Manchester United.
Advertisement
Namun SMS mengklaim bahwa ia sama sekali tidak pernah mengatakan bahwa ia ingin bergabung dengan MU. "Anda tidak pernah mendengar secara langsung saya mengatakan ingin meninggalkan Lazio," beber sang gelandang kepada Sport Plus.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Bualan Media
SMS mengklaim bahwa rumor yang mengatakan ia ingin pindah ke Manchester United itu tidaklah benar.
Ia menilai itu semua karangan media, di mana ia sama sekali tidak pernah mengatakan ingin bergabung dengan Setan Merah.
"Saya tidak pernah sekalipun mengatakan bahwa saya ingin bergabung dengan Manchester United. Semua itu hanyalah karangan media."
Bisa Pergi
Sang gelandang sendiri membeberkan bahwa ia tidak menutup kemungkinan untuk bergabung dengan MU atau klub lain di masa depan, namun saat ini ia fokus membela Lazio.
"Saya tahu bahwa masih ada waktu yang memungkinkan saya untuk berpindah klub di musim panas ini."
"Jika ada sesuatu yang terjadi pada saya maka itu akan terjadi. Hingga saat ini tidak ada yang terjadi dan kami akan terus berjalan." tandasnya.
Opsi Jaga-jaga
Laporan itu mengklaim bahwa Manchester United akan kembali mengejar SMS di dua bursa transfer berikutnya.
Sang gelandang akan menjadi prioritas transfer mereka jika Paul Pogba benar-benar pergi dari Manchester United.
(Sport Plus)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 22:30
Selain Maguire, Ternyata Manchester United Juga Mengejar Demiral
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 22:00
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 21:00
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 20:40
Peter Schmeichel: David De Gea Bertahan di Manchester United!
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 20:20
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...