Smith: Wilshere Dongkrak Permainan Bournemouth

Smith: Wilshere Dongkrak Permainan Bournemouth
Jack Wilshere (c) AFP
- Bek , Adam Smith, belum lama ini mengatakan bahwa Jack Wilshere merupakan pemain dengan nama besar dan ia mengatakan sosok yang dipinjam dari Arsenal itu akan bisa memberikan dampak besar di tim.


Wilshere, yang secara mengejutkan dipinjam oleh tim asuhan Eddie Howe jelang ditutupnya bursa transfer musim panas, membuat debutnya dengan masuk sebagai pemain pengganti, ketika mereka menang 1-0 atas West Brom pekan lalu.


Smith mengungkap bahwa pemain Inggris itu sudah memberikan banyak efek positif di ruang ganti mereka.


"Jack memiliki nama besar dan saya kira ada banyak orang tidak mengharap dirinya datang ke sini," tutur Smith pada Sky Sports. "Ia sudah memberikan semua orang sedikit suntikan moral dan ia bermain bagus pekan lalu, jadi saya yakin jika ia bermain akhir pekan ini, ia akan membantu kami meraih hasil yang bagus."


Bournemouth akan melakukan perjalanan ke Manchester City di laga Premier League mereka berikutnya. [initial]



 (gl/rer)