Smalling Kecewa MU Gagal Empat Besar

Smalling Kecewa MU Gagal Empat Besar
Chris Smalling (c) AFP

Bola.net - - Chris Smalling mengatakan dirinya amat kecewa usai melihat Manchester United gagal finish di empat besar Premier League, setelah kalah beruntun dari Arsenal dan Tottenham.

Sebelumnya, manajer Jose Mourinho coba meyakinkan pada media bahwa memenangkan Liga Europa dan Piala Liga akan menandai musim yang bagus untuk Setan Merah - andai mereka menang atas Ajax di final nanti.

Namun bagi Smalling, gagal finish di zona Liga Champions merupakan sebuah kekecewaan tersendiri bagi klub sebesar United.

Chris SmallingChris Smalling

"Hal tersebut tidak bisa hilang dari diri anda. Terutama dengan posisi kami di liga sekarang. Hal tersebut membuat anda memikirkan tim-tim yang ada di atas anda dan juga poin yang sudah anda buang sebelumnya," tutur Smalling di Daily Star.

"Kami akan banyak belajar tahun ini untuk memastikan kami tak lagi merasakan hal serupa."

"Bahkan dengan Piala Liga dan Liga Europa, kami jauh lebih baik dari posisi kami sekarang. Kami tidak menunjukkan itu, namun musim depan kami bakal membuktikannya."

United akan bermain melawan Southampton di laga lanjutan Premier League di St Mary tengah pekan ini.