Skuat Liverpool Tak Terpancing Emosi Lawan Everton, Klopp Angkat Jempol

Skuat Liverpool Tak Terpancing Emosi Lawan Everton, Klopp Angkat Jempol
Jurgen Klopp (c) LFC

Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp memberikan pujian kepada para pemainnya yang tak terpancing emosi saat berduel melawan Everton.

Liverpool menjamu Everton di Anfield pada hari Sabtu . Di laga tersebut, para pemain The Reds harus rela jatuh bangun menerima tekel-tekel keras para pemain The Toffees.

Bahkan satu pemain Liverpool akhirnya tumbang pada menit ke-57 yakni Sadio Mane. Ia sebelumnya sempat beberapa kali dilanggar sebelum cedera.

Derby Merseyside sendiri adalah laga paling panas di Inggris. Tercatat sampai saat ini, Derby Merseyside merupakan laga penghasil kartu merah terbanyak di ajang EPL (21 Kartu merah).

Akan tetapi, sejak hadirnya Klopp, tensi permainan itu menurun. Sebab ia meminta para pemain Liverpool tak sampai terpancing emosinya. Hal itu sendiri membuahkan hasil positif karena dalam tiga pertemuan dengan The Toffees, manajer asal Jerman itu selalu berhasil meraih kemenangan.

"Dalam semua tiga laga derby yang telah kami mainkan, sampai sekarang kami persis seperti ini," serunya seperti dilansir Soccerway.

"Saya tahu orang-orang dari klub lain berpikir saya gila karena saya terlihat seperti yang terlihat. Saya minta maaf untuk ini," ujarnya.

"Saya benar-benar emosional tapi tim saya selalu berada di posisi teratas di klasemen untuk urusan fair play karena agresivitas adalah untuk menyakiti diri sendiri. Menjadi keras artinya menjadi keras melawan diri sendiri. Saya pikir kami benar-benar berhasil menangani arti pentingnya laga ini," tandasnya.

(sw/dim)