Skrtel Enggan Sesumbar Liverpool Juara EPL

Skrtel Enggan Sesumbar Liverpool Juara EPL
Martin Skrtel. (c) AFP
Bola.net - Liverpool baru saja meraih kemenangan penting 3-2 atas Fulham di Craven Cottage dini hari tadi. Dengan tambahan tiga poin ini The Reds memang masih berada di tempat keempat di klasemen, namun mereka hanya terpaut empat poin saja dari sang pemuncak Chelsea.

Melihat kondisi ini ternyata defender Martin Skrtel masih enggan berbicara tentang peluang timnya bisa menjuarai gelar Premier League musim ini. Menurutnya, masih terlalu dini jika sesumbar akan juara mengingat musim masih panjang.

"Kami tak ingin berbicara tentang gelar. Masih banyak pertandingan yang harus dijalani," ujar Skrtel di situs resmi klub.

"Kami akan menjalani pertandingan satu demi satu. mencoba mengumpulkan poin sebanyak mungkin dan kemudian kita lihat hasilnya di akhir musim. Target utama kami finish empat besar dan saya berharap kami bisa mewujudkannya."

Liverpool selanjutnya akan bertemu Swansea City di ajang Premier League.[initial]

 (if/ada)