Skrtel: Dihajar Stoke City 6-1 Memalukan

Skrtel: Dihajar Stoke City 6-1 Memalukan
Martin Skrtel (c) AFP
Bola.net - Liverpool menutup musim Premier League di musim 2014/15 dengan hasil yang menyakitkan. Pasukan Brendan Rodgers dihajar Stoke City di Britannia Stadium dengan skor telak 6-1.

Defender Liverpool Martin Skrtel tentu saja masih belum bisa melupakan peristiwa tersebut. Skrtel mengatakan pembantaian tersebut sangatlah memalukan bagi timnya.

"Saat itu adalah hari yang sangat buruk bagi kami semua. Itu juga memalukan, bukan hanya karena hasilnya tetapi juga karena cara kami bermain," kata Skrtel kepada Liverpool Echo.

"Kami tentu saja akan menggunakannya sebagai motivasi untuk mendorong kami di musim ini. Namun, ini akan menjadi pertandingan yang berbeda dan musim yang berbeda."[initial]

 (lecho/ada)