Silva Heran Juan Mata Sempat Ditepikan Mourinho

Silva Heran Juan Mata Sempat Ditepikan Mourinho
Silva sempat heran Mata tersingkir. (c) AFP
Bola.net - David Silva mengakui bahwa dirinya sempat terheran-heran karena Jose Mourinho sempat membatasi kesempatan bermain Juan Mata. Silva merupakan rekan Mata semasa masih membela Valencia.

Mourinho memarkir Mata dalam pertandingan besar melawan Manchester United dan Tottenham. Mou saat itu mengklaim bahwa Mata bukan pemain tim karena tak mau mengubah posisi sesuai keinginan The Happy One.

"Saya sempat terkejut ketika dia terpinggirkan, dan pasti saya bukan satu-satunya orang yang heran. Selama beberapa tahun membela Chelsea, Juan telah memberikan segalanya dan berkontribusi sangat besar terhadap tim," urai Silva.

Kini Mata sudah kembali menjadi salah satu pemain utama di Chelsea. Silva merasa yakin Mata akan memberikan banyak hal kepada Chelsea musim ini.

"Sekarang Juan sudah kembali ke tim utama. Dia mulai membuktikan kemampuannya lagi. Dia adalah pemain top dan saya yakin dia akan kembali berkontribusi besar kepada Chelsea musim ini." (tdm/hsw)