Sikut MU, Chelsea Juga Ikut Kejar Gedson Fernandes

Sikut MU, Chelsea Juga Ikut Kejar Gedson Fernandes
Gedson Fernandes (c) SL Benfica

Bola.net - Upaya Manchester United untuk merekrut Gedson Fernandes menemui kendala baru. Rival mereka, Chelsea juga meminati pemain Benfica tersebut.

Nama Fernandes beberapa minggu terakhir cukup kencang digosipkan merapat ke MU. Sang gelandang menjadi incaran setan merah setelah beberapa gelandang MU harus masuk ke ruang perawatan.

Pemain berusia 20 tahun itu merupakan salah satu gelandang muda terbaik di Portugal. Alhasil Manchester United menilai Fernandes bisa menjadi solusi jangka panjang untuk tim mereka.,

Sky Sports memberitakan bahwa MU bakal menemui kendala baru untuk merekrut sang gelandang. Mereka harus bersaing dengan Chelsea untuk mengamankan jasa sang pemain.

Simak situasi transfer Chelsea selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Perkuat Lini Tengah

Menurut laporan tersebut, pihak Chelsea sudah beberapa bulan terakhir mengamati aksi Fernandes di Benfica.

Pemandu bakat mereka menilai sang pemuda memiliki kualitas yang sangat bagus. Untuk itu ia bisa menjadi tumpuan lini tengah mereka di masa depan.

Untuk itu Frank Lampard bertekad untuk membawa sang pemain di bursa transfer kali ini.

2 dari 3 halaman

Skema Perekrutan

Menurut laporan tersebut, manajemen Chelsea sudah menyiapkan proposal perekrutan Fernandes di bulan Januari ini.

Mereka berencana untuk meminjam sang gelandang selama 18 bulan terlebih dahulu. Mereka ingin meliaht apakah Fernandes mampu beradaptasi dengan sepakbola Inggris atau tidak di periode tersebut.

Jika sang pemain mampu menjawab ekspektasi Chelsea, maka The Blues akan mengaktifkan klausul pembelian permanen senilai 55 juta pounds.

3 dari 3 halaman

Kartu As

Chelsea sendiri cukup percaya diri bisa mengalahkan MU dalam perburuan Fernandes di bulan Januari kali ini.

Ibu dari sang gelandang diberitakan tengah menetap di London, sehingga Fernandes diyakini lebih memiliki preferensi pindah ke Chelsea ketimbang ke MU.

(Sky Sports)