Sigurdsson Resmi Gabung Everton

Sigurdsson Resmi Gabung Everton
Gylfi Sigurdsson (c) EFC

Bola.net - - Playmaker Gylfi Sigurdsson akhirnya merampungkan proses kepindahan dari Swansea City menuju klub Premier League lainnya, Everton.

Lewat laman resmi mereka, Everton menyatakan bahwa Sigurdsson didatangkan dengan mahar 45 juta poundsterling, rekor pembelian termahal mereka sepanjang sejarah.

Di Everton, Sigurdsson mendapat kontrak selama lima tahun ke depan. Pemain asal Islandia itu pun mengaku senang bisa bergabung ke The Toffees.

"Semoga saya bisa terus mengkreasi dan mencetak gol untuk tim dan berkontribusi terhadap kesuksesan yang kami cari di klub," ujar Sigurdsson.

"Ini adalah klub ambisius dan kami jelas sedang menuju ke arah yang sangat bagus. Hal terpenting adalah tim terus memenangi laga dan naik ke papan atas klasemen, dan melakukannya sepanjang musim," lanjutnya.

Sigurdsson bisa jadi bakal melakukan debutnya di Everton kala tim asal Merseyside itu melawat ke markas tim raksasa Manchester City awal pekan depan.