
Bola.net - Hampir dapat dipastikan kalau gelandang asal Prancis, Paul Pogba, takkan melanjutkan kiprahnya bersama Manchester United. Menurut kabar, pria berusia 27 tahun tersebut ingin kembali ke pelukan klub lamanya, Juventus.
Beberapa hari yang lalu, nama Pogba menjadi perbincangan hangat di tengah-tengah penikmat sepak bola. Semua diawali oleh Mino Raiola selaku agen yang muncul di hadapan publik dan mendiskusikan masa depan kliennya.
"Saya bisa mengatakan bahwa Paul Pogba di Manchester United telah berakhir," ujar superagen yang menaungi banyak pemain hebat dunia tersebut kepada Tuttosport.
Advertisement
"Paul merasa tidak senang di Man United karena dia tak lagi bisa mengekspresikan dirinya sendiri dengan cara yang disukai ataupun yang diharapkan," tambah Raiola.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pogba Ingin Kembali ke Juventus
Pernyataan Raiola sebenarnya tidak mengejutkan. Pogba pernah mengutarakan keinginannya meninggalkan the Red Devils pada tahun 2019 lalu.
Setelah pernyataan ini dikeluarkan, Pogba mulai dikaitkan dengan berbagai klub raksasa Eropa. Salah satunya adalah Juventus, yang menjadi tempat bernaungnya selama empat musim dimulai pada tahun 2012 lalu.
Pogba berhasil meraih medali juara kompetisi domestik Serie A selama empat musim berturut-turut. Menurut the Times, ia berniat untuk mengulangi kesuksesan itu bersama Bianconeri mulai musim panas tahun 2021 mendatang.
Manchester United terjebak dalam situasi di mana mereka harus menjual Pogba. Kalau sampai sang pemain gagal mendapatkan klub baru di musim panas nanti, mereka terancam kehilangan dirinya secara gratis di tahun 2022.
Juventus Siap Menampung Pogba
Saat berbincang kepada Tuttosport, Raiola menambahkan kalau Pogba berniat kembali ke Bianconeri. "Ya, Paul Pogba bisa kembali ke Juventus. Dia tidak bahagia di Manchester United," ucapnya.
Direktur Juventus, Fabio Paratici, tidak menutup kemungkinan klubnya akan mendatangkan peraih medali juara Piala Dunia 2018 tersebut. Mereka bahkan tahu berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk membawanya kembali ke Turin.
"Kami mencintai Paul, dia adalah pemain yang luar biasa namun dia bermain untuk Manchester United sekarang," ungkap Paratici.
"Kami tahu persis berapa nilai dari Paul Pogba. Kami juga mengetahui harganya, jadi kami akan lihat nanti apa yang bakalan terjadi," pungkasnya.
(Metro)
Baca Juga:
- Setia, Marcus Rashford Bahkan Tak Bisa Bayangkan Dirinya Kenakan Kostum Selain MU
- 'Paul Pogba Takkan Dirindukan di Manchester United'
- Edinson Cavani Berulang Kali Tolak Juventus dan Inter Milan, Ada Apa Gerangan?
- Derby Manchester Diklaim Bisa Jadi Penentu Nasib Ole Gunnar Solskjaer
- Manchester United vs Manchester City, Ini Prediksi Wes Brown
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 10 Desember 2020 22:00
Edinson Cavani Berulang Kali Tolak Juventus dan Inter Milan, Ada Apa Gerangan?
-
Bundesliga 10 Desember 2020 21:40
Diincar Juventus dan Chelsea, Ada Kemungkinan David Alaba Bertahan di Bayern
-
Liga Italia 10 Desember 2020 16:40
-
Liga Inggris 10 Desember 2020 15:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...