Sherwood Kecewa Berat Dipecat Tottenham

Sherwood Kecewa Berat Dipecat Tottenham
Tim Sherwood. (c) AFP
Bola.net - Tim Sherwood tak bisa menutupi perasaannya setelah dipecat dari Tottenham. Ia merasa sangat kecewa karena meninggalkan klub yang sangat dicintainya.

Pria berusia 45 tahun tersebut baru saja dilengserkan dari White Hart Lane setelah berkiprah sebagai manajer selama enam bulan, meskipun punya kontrak selama 18 bulan. Sherwood ditunjuk sebagai arsitek setelah Andre Villas-Boas bulan Desember lalu.

"Tentu saja kecewa berat meninggalkan Tottenham, klub yang sangat dekat di hati saya," kata Sherwood kepada Sky Sport News.

Sherwood sendiri mengantar Spurs finish di peringkat kelima klasemen Premier League dan lolos ke Liga Europa musim depan. Meskipun begitu namanya saat ini sudah dikaitkan dengan klub divisi Championsip Brighton.[initial]

 (sm/ada)