Sherwood: Kabar Lloris Akan Ganggu Szczesny

Sherwood: Kabar Lloris Akan Ganggu Szczesny
Tim Sherwood (c) AFP
Bola.net - Manajer Tottenham Hotspur Tim Sherwood ikut berkomentar perihal gosip pemainnya tersebut. Menurut pengakuan dari penyerang Arsenal Olivier Giroud, Hugo Lloris ingin pindah ke Arsenal, Tim Sherwood pun akhirnya membantah kabar tersebut.

"Saya tidak tahu dari mana berita ini muncul. Saya belum menanyakan kepada Lloris tentang ini. Saya yakin ia masih berdedikasi dengan klub ini dan ia masih ingin tampil selayaknya," ujar Sherwood.

"Minggu lalu performanya menakjubkan. Ia membuat satu penyelamatan bagus, kejadian ini pasti akan terulang kembali, karena ia adalah kiper kelas dunia," imbuh Sherwood.

Sherwood juga mengaku bahwa ia tidak terganggu dengan kabar tersebut, malah Sherwood membalasnya dengan mengatakan bahwa berita tersebut akan mengganggu Wojciech Szczesny.

"Tidak, berita ini tidak mengganggu kami sama sekali, tetapi akan mengganggu penjaga gawang Arsenal," tutup Sherwood. [initial]


 (tsr/han)