Sherwood Beri Restu ke Pemain Yang Ingin Hengkang

Sherwood Beri Restu ke Pemain Yang Ingin Hengkang
Tim Sherwood. (c) AFP
Bola.net - Manajer Tottenham Tim Sherwood bersedia untuk melepas beberapa pemain di klubnya yang memang sudah betah lagi bermain di Spurs.

Sherwood harus menerima kenyataan diwarisi oleh Andre Villas-Boas skuat yang besar musim ini. Tujuh pemain baru mereka datangkan pada awal musim ini.

Akibatnya banyak pemain yang mengeluh tak mendapat kesempatan bermain lebih. Sebagai solusinya Sherwood sudah memberi restu agar pemain yang jarang mendapat kesempatan bermain bisa pindah dari White Hart Lane.

"Ya tentu saja. Selama para pemain sudah tidak ingin di sini maka dengan senang hati saya akan menjualnya," ungkap Sherwood.

Sherwood sendiri pernah mengaku bahwa dirinya sudah puas dengan skuatnya saat ini. Ia sudah memutuskan tidak akan mendatangkan pemain baru lagi di bursa transfer kali ini.[initial]

 (sky/ada)