Sheringham Tak Terkesan dengan Perombakan Skuat MU

Sheringham Tak Terkesan dengan Perombakan Skuat MU
Louis van Gaal (c) AFP
- Teddy Sheringham mengaku tak terkesan dengan perombakan yang dilakukan Louis van Gaal di Manchester United. Satu pemain yang menyita perhatiannya sepanjang musim ini hanya penampilan David de Gea.


Pada musim panas lalu, Van Gaal mendatangkan sejumlah pemain termasuk Memphis Depay, Anthony Martial, Morgan Schneiderlin, Bastian Schweinsteiger, dan Matteo Darmian.


Di samping mendatangkan pemain baru, pelatih asal Belanda tersebut juga melepas pemain di antaranya Nani, Robin van Persie, Rafael Da Silva, Jonny Evans, dan Javier Hernandez. Seluruh penjualan ini hanya menghasilkan di bawah 8 juta pounds.


Setelah melakukan perubahan itu, MU mengalami kesulitan musim ini. Setelah terhempas dari Liga Champions dan Liga Europa, The Red Devils kini masih berjuang menembus empat besar dari peringkat enam.


"Saya sama sekali tak terkesan dengan satu pemain pun musim ini. David de Gea mungkin hanya satu-satunya. Tapi itu artinya semua pemain tak memberikan penampilan terbaik," kata mantan pemain MU tersebut pada Daily Express.


Untuk kembali meningkatkan performa pemain, Sheringham menyarangkan agar MU segera melakukan pergantian pelatih.


"Ketika Anda tak terkesan dengan satu pemain pun kecuali kiper, semua itu tergantung pada pelatih dan caranya dalam menciptakan sepakbola terbaik. Saya akan melakukan pergantian dan mendatangkan orang lain untuk mewujudkan hal itu," paparnya. [initial]

 (exp/shd)