Sheringham: Rooney Mandul karena Van Gaal Coba-coba Hal Baru

Sheringham: Rooney Mandul karena Van Gaal Coba-coba Hal Baru
Wayne Rooney (c) AFP
- Mantan pemain Manchester United, Teddy Sheringham, percaya bahwa Wayne Rooney masih merupakan pemain hebat seperti dulu. Apabila ia meredup musim ini, kata Sheringham, itu karena Louis van Gaal yang sedang mencoba sesuatu baru dalam sistemnya.


Hingga pekan ke-12 Premier League musim ini, Rooney baru mengumpulkan dua biji gol dan MU sendiri kesulitan untuk membobol gawang lawan akhir-akhir ini. Menurut Sheringham, bukan berarti karir top skor Inggris sepanjang masa itu telah habis.


"Van Gaal tengah mencoba sesuatu yang berbeda di Man Utd hanya saja saat ini tidak cocok dengan Wayne Rooney," ujar Sheringham seperti dikutip Daily Express.


"Semuanya tergantung pelatih untuk memecahkan masalah tersebut. Rooney akan cetak banyak gol jika ditempatkan dalam posisi yang benar. Ia telah membuktikan selama bertahun-tahun," terangnya.


Selain itu, mantan pemain yang pernah bermain lebih dari 100 kali bersama Setan Merah ini mengakui pekerjaan penyerang di lini depan memang tak mudah. Selalu membutuhkan rekan, untuk mencetak banyak gol. [initial]

  (exp/shd)