Shearer: Ketajaman Costa Luar Biasa

Shearer: Ketajaman Costa Luar Biasa
Diego Costa. (c) AFP
Bola.net - Striker Chelsea, Diego Costa, mendapat pujian dari Alan Shearer, usai mampu mencetak hat-trick saat tim menang atas Swansea City (13/9).

Penyerang The Blues itu menjadi sosok penting dengan membantu timnya menang 4-2 di kandang sendiri. Tiga gol yang ia buat memastikan tim asuhan Jose Mourinho bangkit dari ketertinggalan 0-1 dan mengklaim tiga poin di Stamford Bridge.

"Saya amat terkesan dengan apa yang dilakukan Diego Costa hari ini, ia dibuat untuk Premier League," tutur Shearer pada BBC.

"Cara ia berlari, menahan bola. Ia akan menyukai Premier League dan fans Chelsea akan mencintai dirinya. Ia terlihat luar biasa tajam. Mereka akan mendapat begitu banyak gol dari dirinya," pungkasnya.

Chelsea saat ini duduk di puncak klasemen sementara Premier League dengan koleksi 12 angka. [initial]

 (bbc/rer)