Shaw: MU Tempat Ideal Untuk Kembangkan Karir

Shaw: MU Tempat Ideal Untuk Kembangkan Karir
Luke Shaw (c) MUFC
Bola.net - Bek muda Luke Shaw tengah menjadi pusat pemberitaan media Inggris menyusul kepindahannya dari Southampton menuju Manchester United yang baru saja diresmikan kemarin (27/06). United merogoh kocek tak kurang dari 30 juta Pounds demi mendapatkan pemain yang masih berumur 18 tahun ini.

Kepada situs resmi klub, Shaw mengungkapkan janjinya untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan yang telah diberikan kepadanya. Pemain yang baru pulang dari Brasil setelah membela Inggris di Piala Dunia 2014 ini menyatakan bahwa United merupakan tempat ideal untuk mengembangkan karirnya.

"Saya sangat antusias bisa bergabung dengan Manchester United. Saya telah berada di Southampton sejak masih berusia delapan tahun, terima kasih kepada klub dan juga fans atas semua yang pernah mereka berikan," ungkap Shaw.

"Saya ingin terus mengembangkan karir saya, dan United merupakan tempat ideal untuk bisa melakukannya. Saya sudah tak sabar lagi membuka lembaran baru dalam hidup saya dan belajar banyak dari pemain kelas dunia yang berada dalam klub."

Shaw akan bersaing dengan pemain veteran, Patrice Evra untuk memperebutkan satu tempat di posisi bek kiri reguler United.[initial]

   (mufc/mri)