Shaw Ingin Buktikan Label Remaja Termahal di MU

Shaw Ingin Buktikan Label Remaja Termahal di MU
Luke Shaw (c) AFP
Bola.net - Luke Shaw berkeras bahwa ia siap menunjukkan pada fans Manchester United, bahwa klub sudah melakukan hal yang benar dengan membelinya dengan harga 28 juta poundsterling di musim panas lalu.

Semenjak bergabung dari Southampton, Shaw mengalami masa yang sulit di Old Trafford, di mana ia lebih banyak berusaha keras mengembalikan performa terbaiknya dan berjuang pulih dari cedera.

"Saya masih muda dan datang ke klub terbesar di dunia tidak pernah mudah untuk saya. Saya sudah lama tidak bermain dan ada banyak komentar negatif mengenai diri saya," tutur Shaw pada The Telegraph.

"Hal tersebut merupakan sesuatu yang coba tak saya pikirkan. Saya sudah mencoba. Saya kini merasa amat positif. Kala tampil melawan Chelsea, itu adalah penampilan perdana saya semenjak enam pekan silam, jadi saya senang berada lagi di atas lapangan," pungkasnya. [initial]

 (tele/rer)