Shaw Disarankan Hengkang untuk Hindari Mourinho

Shaw Disarankan Hengkang untuk Hindari Mourinho
Luke Shaw (c) AFP

Bola.net - - Stan Collymore belum lama ini mendesak Luke Shaw untuk meninggalkan Manchester United di musim panas, karena sebelumnya kerap mendapat kritik dari Jose Mourinho.

Sang bek kiri, yang mengalami cedera patah tulang ganda di 2015, mendapat beberapa kritik dari manajernya, yang merasa Shaw tidak menunjukkan komitmen seperti yang ia inginkan di dalam tim.

Usai ditarik keluar setelah hanya bermain sembilan menit kala tim bermain imbang 1-1 melawan Swansea pekan lalu, Mourinho mengklaim sang pemain pasti mengalami cedera parah.

Collymore kemudian menuding bahwa Mourinho sudah menuding Shaw sebagai seorang pembohong.

Luke ShawLuke Shaw

"Apa yang dilakukan oleh Mourinho dengan terus mengkritik pemain muda ini sama sekali tidak bisa membantunya. Manajer harus sedikit mundur. Shaw membutuhkan nasihat yang amat bagus, apakah itu dari agennya atau PFA," tutur Collymore di Mirror.

"Dia harus mempertimbangkan pergi dari United di musim panas dan menuju tempat lain untuk meraih hal positif di karirnya, ketimbang terus dianggap sebagai pembohong. Situasinya memang sudah amat serius."

Sosok berusia 21 tahun bergabung dengan United dari Southampton di 2014 silam.