Shaqiri Enggan Pindah ke Stoke

Shaqiri Enggan Pindah ke Stoke
Xherdan Shaqiri (c) AFP
Bola.net - Keinginan Stoke City untuk memboyong winger Inter Milan, Xherdan Shaqiri, tampaknya harus dikubur dalam-dalam. Pasalnya, Shaqiri dikabarkan telah menolak untuk hijrah ke Britannia Stadium musim panas ini, menurut laporan Club Call.

Sebelumnya pihak Stoke telah mengajukan tawaran sebesar 12 juta Pounds demi memboyong mantan pemain FC Basel itu ke Inggris. Bahkan, striker The Potters, Peter Crouch, telah memberikan ucapan selamat datang kepada pemain 23 tahun tersebut.

Shaqiri sempat menyatakan keinginannya untuk hijrah dari Guiseppe Meaza, akan tetapi Stoke sepertinya bukanlah tempat yang dinginkan oleh pemain tim nasional Swiss tersebut.

Kabar terbaru melaporkan, mantan pemain Bayern  Munchen itu justru lebih dekat dengan klub asal Merseyside, Inggris, Liverpool. Klub yang dimiliki oleh Fenway Sports Group itu memang tertarik untuk mendatangkan Shaqiri sejak musim lalu.[initial]

 (cc/yp)