Sevilla Bantah Akan Rekrut Aleix Vidal dari Barca

Sevilla Bantah Akan Rekrut Aleix Vidal dari Barca
Aleix Vidal (c) AFP

Bola.net - - Direktur Olahraga , Monchi, belum lama ini membantah ia akan merekrut kembali pemain , Aleix Vidal, meski ada laporan yang mengatakan sebaliknya.

Sport belum lama ini mengabarkan bahwa Vidal bisa kembali ke Sevilla sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim.

Namun demikian, Monchi mengatakan pada Cadena SER: "Tidak banyak opsi yang membuat Aleix Vidal bisa kembali ke tim kami, mengingat peran yang ia mainkan sudah bisa diatasi dengan baik di skuat yang ada sekarang."

Vidal, yang membantu Sevilla juara Liga Europa, sebelum akhirnya memutuskan pindah ke Barcelona di Juni 2015, tidak masuk dalam rencana utama Luis Enrique di Camp Nou.

Namun demikian, pemain berusia 27 tahun turun sebagai starter untuk kali kedua di La Liga musim ini, ketika timnya menang 5-0 atas Las Palmas, di mana ia juga ikut mencetak gol.

Monchi juga membantah laporan yang mengatakan Sevilla kembali tertarik merekrut pemain tengah Valencia, Dani Parejo.

"Dengan tanpa mengurangi rasa hormat pada Parejo, kasusnya sama dengan posisi Vidal, kami sudah punya cukup banyak pemain."