
Bola.net - Diogo Dalot saat ini sedang menjalani masa-masa terbaiknya bersama AC Milan. Dan Manchester United berniat membawa pemain asal Portugal tersebut kembali ke Old Trafford musim depan.
Manchester United punya hak untuk melakukan ini. Seperti yang diketahui, klub raksasa Inggris tersebut sepakat untuk meminjamkan Dalot ke Milan selama satu musim tanpa opsi pembelian permanen di akhir musim.
Penampilan Dalot di Milan sendiri bisa dikatakan apik. Mantan pemain FC Porto tersebut menjadi salah satu sosok penting di lini pertahanan Rossoneri dan telah mencatatkan total 23 kali penampilan dalam berbagai kompetisi.
Advertisement
Aksinya berhasil membuat pelatih the Red Devils, Ole Gunnar Solskjaer, terkesima. Alhasil pria berkebangsaan Norwegia itu tertarik untuk memulangkannya begitu kontrak peminjaman bersama Milan berakhir pada bulan Juni nanti.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Solskjaer Ingin Pulangkan Dalot
Niatan tersebut diutarakan Solskjaer dalam konferensi pers jelang laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa. Laga tersebut bakal digelar di San Siro pada Jumat (19/3/2021) dinihari nanti WIB.
"Rencananya buat Diogo pada musim ini selalu, atau hal yang terpenting buat Diogo, adalah tetap bugar," ungkap Solskjaer seperti yang dikutip dari Football Italia.
"Jadi, tentu saja, saya sangat puas dengan perkembangannya pada musim ini. Dia adalah pemain kami dan kami menantikan saat di mana kami memilikinya kembali," lanjutnya.
Kondisi Fisik Telah Membaik
Satu hal yang membuat Solskjaer puas adalah kemampuan Dalot untuk tetap bugar selama satu musim penuh. Selama memperkuat Manchester United, pemain berusia 21 tahun tersebut kerap mengalami kendala fisik yang mengalanginya tampil sempurna.
"Dia tidak pernah mampu mempertahankan kebugarannya untuk waktu lama selama masih di sini dan mengalami banyak ketidakberuntungan dengan cedera."
"Sekarang dia tetap bugar di sepanjang musim; dia tersedia untuk mereka; dia bermain di klub besar, ekspektasi besar dan klub dengan sejarah yang hebat, jadi ini adalah tahun yang bagus buat dia," pungkasnya.
(Football Italia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 17 Maret 2021 21:00
Jangan Hanya Haaland, Manchester United Juga Harus Angkut Jadon Sancho
-
Liga Inggris 17 Maret 2021 20:40
Jika Tinggalkan Manchester United, Juan Mata Dinanti Tiga Klub Spanyol
-
Liga Inggris 17 Maret 2021 20:25
Ferdinand Dorong MU dan Liverpool untuk Selamatkan Kane dari Tottenham
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:20
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...