
Bola.net - Klub Premier League, Liverpool dilaporkan masih ingin bekerja lebih lama dengan Diogo Jota. The Reds dilaporkan sedang mempersiapkan tawaran kontrak baru untuk sang penyerang.
Jota resmi bergabung dengan Liverpool di tahun 2020 silam. Ia direkrut dengan harga yang cukup mahal dari Wolverhampton.
Dalam waktu yang singkat, Jota langsung nyetel di Liverpool. Bahkan ia berhasil menjadi salah satu mesin gol Liverpool di dua musim terakhir.
Advertisement
CBS Sport mengklaim bahwa Liverpool sangat terkesan dengan performa sang penyerang. Jadi mereka akan memberikannya kontrak baru dalam waktu dekat ini.
Simak situasi transfer Jota di bawah ini.
Amankan Aset
Laporan itu mengklaim bahwa manajemen Liverpool ingin memperpanjang kontrak Jota karena mereka takut sang pemain dibajak.
Performa apik Jota tentu mengundang minat klub lain. Alhasil sudah mulai ada upaya untuk membajak pemain Timnas Portugal itu.
Jurgen Klopp ogah jika sang pemain pergi. Jadi ia mewanti-wanti manajemen Liverpool untuk mengamankan jasanya.
Menurut laporan tersebut, manajemen Liverpool saat ini sedang menyiapkan kontrak jangka panjang untuk Jota.
Kontrak Jota habis di tahun 2025. Mereka ingin memperpanjang kontraknya di atas tahun tersebut.
Mereka juga menyiapkan tawaran kenaikan gaji bagi Jota. Jadi mereka berharap sang pemain mau bertahan di Anfield.
Cedera
Jota sendiri dipastikan akan absen dari skuat Liverpool untuk beberapa waktu ke depan.
Sang bek dilaporkan mengalami cedera hamstring sehingga ia tidak bisa membela The Reds untuk sementara waktu.
Klasemen Akhir Premier League
(CBS Sport)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 17 Juli 2022 18:29
Melempem di PSG, Wijnaldum Ditawarkan ke Liverpool dan AS Roma
-
Liga Inggris 17 Juli 2022 05:00
Liverpool atau Man City, Marcus Rashford Lebih Tidak Suka yang Mana?
-
Liga Inggris 16 Juli 2022 19:35
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:57
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:56
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...