
Bola.net - Chelsea akhirnya meraih kemenangan perdana di bawah manajer baru Thomas Tuchel. Kapten The Blues Cesar Azpilicueta merasa cukup yakin timnya bisa meraih juara di bawah sang manajer baru.
Tuchel datang ke Chelsea untuk menggantikan Frank Lampard yang dipecat. Ia membutuhkan dua pertandingan untuk mendapatkan kemenangan perdana bersama The Blues.
Tuchel memulai kiprahnya sebagai manajer Chelsea dengan hasil imbang 0-0 melawan Wolves. Namun, ia meraih kemenangan pertamanya saat The Blues mengalahkan Burnley 2-0 di Stamford Bridge.
Advertisement
Azpilicueta mencetak gol pertama Chelsea pada menit 40. Setelah itu, mereka mampu menambah gol melalui Marcos Alonso pada menit ke-84.
Hasil tersebut membawa Chelsea ke posisi ketujuh klasemen sementara Premier League dengan 33 poin. Mereka selanjutnya akan menghadapi Tottenham Hotspur pada tengah pekan ini.
Pantas Menang Lawan Wolves
Chelsea gagal meraih kemenangan saat berhadapan dengan Wolves. Azpilicueta menilai timnya pantas meraih kemenangan dalam pertandingan tersebut.
“Saya pikir pertandingan terakhir kami melawan Wolves kami pantas menang. Hari ini kami berjuang lagi untuk mencetak gol," lanjutnya.
“Tapi itu adalah penampilan yang sangat bagus. Kami menciptakan peluang dan solid di belakang. Kami tidak kebobolan, itu adalah performa yang solid."
Sumber: Ace Football
Tatap Juara
Azpilicueta mengaku sangat senang dengan hasil yang diraih timnya. Sang kapten kini merasa timnya bisa bersaing memperebutkan gelar di bawah asuhan Tuchel.
“Chelsea harus selalu menang, itu DNA kami, kami selalu bermain untuk menang,” kata Azpilicueta kepada BT Sport.
“Chelsea pantas berjuang untuk segalanya. Kami jauh dari tempat yang kami inginkan, tetapi dengan manajer baru kami memiliki segalanya untuk dimainkan.
“Setiap orang sangat ambisius, kami ingin memberikan segalanya untuk mencapai sejauh mungkin dalam setiap kompetisi, jadi mari terus bekerja dan Kamis, kami fokus pada pertandingan yang penting.”
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Januari 2021 23:15
Chelsea Menang dan Tampil Dominan, Suara Fans: Terima Kasih Sudah Pecat Lampard
-
Liga Inggris 31 Januari 2021 22:48
5 Pelajaran Chelsea vs Burnley: Kemenangan Perdana Thomas Tuchel
-
Liga Inggris 31 Januari 2021 22:27
Wejangan Thomas Tuchel Buat Kai Havertz: Jangan Cuma Bergantung pada Talenta
-
Liga Inggris 31 Januari 2021 22:09
-
Liga Inggris 31 Januari 2021 21:16
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 08:45
-
Bulu Tangkis 24 Maret 2025 08:33
-
Voli 24 Maret 2025 08:32
-
Voli 24 Maret 2025 08:32
-
Voli 24 Maret 2025 08:32
-
Otomotif 24 Maret 2025 08:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...