Setelah Dari Torino, Hart Yakin Dirinya Tak Bakal Kembali ke City

Setelah Dari Torino, Hart Yakin Dirinya Tak Bakal Kembali ke City
Joe Hart (c) Torino FC

Bola.net - - Kiper nomor satu Inggris, Joe Hart, merasa yakin bahwa setelah masa peminjamannya di Torino habis, ia tak akan kembali memperkuat Manchester City.

Hart tersingkir dari Etihad karena gaya mainnya tak sesuai dengan keinginan Josep Guardiola. Apalagi pada akhirnya manajer asal Spanyol itu mendatangkan Claudio Bravo. Pada akhirnya Hart tak punya pilihan lain selain mengungsi ke klub lain ketimbang jatah mainnya berkurang drastis.

Pada akhirnya Hart memilih untuk memperkuat Torino. Ia dikontrak dengan sistim pinjaman selama satu tahun. Kiper 29 tahun ini lantas merasa bahwa setelah ia tak lagi memperkuat Il Toro - julukan Torino- ia tak akan kembali memperkuat The Citizen.

"Saya di sini bukan untuk membuktikan apa yang bisa saya lakukan, saya di sini karena saya perlu mencari di tempat lain dan saya tidak memiliki kesempatan untuk memilah sesuatu secara permanen," terang Hart dalam sebuah wawancara dengan Sky Sports News.

"Cara saya melihat itu, saya ingin melakukan apa yang saya bisa untuk Torino dan jika ada seseorang datang untuk saya (untuk menawarinya pindah ke klub lain), saya tidak berpikir Manchester City akan menghalangi jalan saya," cetusnya.

Sejauh musim ini berjalan, Hart sudah bermain sebanyak 13 kali bagi Torino; 12 di pentas Serie A dan sekali di babak kualifikasi Liga Champions. Dari 12 laga itu ia kebobolan 13 gol meski sempat pula mencatatkan tiga kali clean sheet.