Setelah Bournemouth, Flamini Wajibkan Arsenal Hajar Leicester

Setelah Bournemouth, Flamini Wajibkan Arsenal Hajar Leicester
Mathieu Flamini (c) AFP
- Mathieu Flamini senang Arsenal berhasil mengalahkan dan sangat berharap timnya juga berhasil menang kala sua Leicester City pekan depan.


Setelah sempat melakoni empat laga tanpa kemenangan di pentas Premier League, Arsenal akhirnya berhasil memetik tiga poin kala melawan Bournemouth, Minggu (07/02). Pasukan Arsene Wenger itu berhasil menang dengan skor 0-2 berkat gol-gol sumbangan Mesut Ozil dan Alex Oxlade-Chamberlain.


Kemenangan itu membuat Arsenal kini meraih 48 poin dari 25 laga. Mereka kini juga naik kembali ke peringkat tiga klasemen. The Gunners kini hanya terpaut lima poin saja dengan sang pemuncak klasemen, Leicester.


Pekan depan, tepatnya pada tanggal 14 Februari, Arsenal akan menjamu Leicester di Emirates. Flamini pun menyatakan bahwa timnya harus memenangkan laga tersebut. Tujuannya tak lain agar bisa memperbesar kans juara mereka musim ini.


"Itu adalah kerja sama tim yang bagus. Saya sangat bahagia untuk tim ini. Kami akan menjalani laga yang sulit pekan depan lawan Leicester dan kami harus memenangkan pertandingan itu," seru gelandang asal Prancis ini pada Sky Sports News. [initial]


 (sky/dim)