
Bola.net - Manchester United harus gigit jari menutup musim 2020/21. Harapan meraih trofi Liga Europa sirna di depan mata karena performa buruk di final.
Kamis (27/5/2021), MU takluk dari Villarreal di laga pemungkas. Skor terkunci 1-1 selama 120 menit, lalu MU kalah 10-11 di babak adu penalti.
Kekalahan MU ini jadi topik diskusi lanjutan. Ada beberapa faktor penyebab kekalahan MU, tapi diyakini MU pun kembali menunjukkan penyakit lama mereka.
Advertisement
Pasukan Ole Gunnar Solskjaer terlihat kesulitan membongkar pertahanan berlapis Villarreal. Inilah masalah utama Setan Merah.
Akan selalu bertahan
Masalah MU ini pun dijelaskan oleh analis Premier League, Paul Merson. Menurutnya, seharusnya MU sudah hafal bahwa akan banyak tim yang bermain defensif saat melawan mereka.
"Ini Manchester United. Bagi saya, mereka klub top di dunia," kata Merson di Sky Sports.
"Seharusnya ketika Anda bermain sepak bola dalam salah satu klub top di dunia, Anda menendang bola dan semua pemain lawan langsung bertahan."
"Begitulah adanya, selalu begitu dan akan terus seperti itu," imbuhnya.
Selalu kesulitan
Masalahnya, Merson tidak melihat MU punya solusi. Masalah ini tampak membaik ketika Bruno Fernandes masuk, tapi tidak selalu berhasil. Ketika Bruno main buruk atau dibungkam lawan, MU tidak punya solusi membongkar pertahanan lawan.
"Namun, jika Anda melihat catatan MU, mereka hanya bisa mengalahkan tim-tim yang bermain menyerang. Jika tim lawan tidak menyerang mereka, sulit bagi MU mengalahkannya," sambung Merson.
"Mereka seharusnya jadi salah satu klub top di dunia dan jika ada lawan yang bertahan dengan 10 pemain, MU langsung kesulitan."
Harus diperbaiki
Karena itu, menurut Merson salah satu PR besar MU di bursa transfer musim panas nanti adalah mencari solusi untuk permasalahan kreativitas tersebut.
"Ini sangat mengkhawatirkan bagi MU dan sesuatu yang harus mereka pikirkan musim panas ini," tandas Merson.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Pengumuman, N'Golo Kante Juga Bisa Capek!
- Rangkuman Bursa Transfer Pelatih Sejauh Ini: Lebih Seru dari Pemain!
- Kabar Baik, Manchester United akan Perpanjang Kontrak Ole Gunnar Solskjaer
- Balik ke Manchester United, Jesse Lingard Buka Pintu untuk Pindah Secara Permanen ke West Ham
- Sudah Dicap Gagal di Chelsea, Apakah Timo Werner Bersedia Cabut?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 Mei 2021 21:19
-
Liga Inggris 27 Mei 2021 20:53
Manchester United Segera Lepas Tawaran Perdana untuk Declan Rice
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...