
Bola.net - - Jose Mourinho mengatakan ia memberikan kegembiraan luar biasa pada fans Manchester United, yang mendapatkan medali runner-up Piala Super Eropa darinya.
United gagal memenangkan trofi tersebut usai kemarin kalah 1-2 dari Real Madrid di Skopje lewat gol Isco dan Casemiro, dan hanya bisa membalas satu lewat Romelu Lukaku.
Mourinho pernah melakukan hal serupa sebelumnya, di mana di 2006 silam ia melempar medali runner-up Community Shield ke arah penonton.
Dan manajer Portugal mengatakan bahwa medali itu akan lebih ada artinya bagi para suporter ketimbang dirinya.
Jose Mourinho.
"Kadang bahkan ketika saya menang saya tidak menyimpan medali itu, jadi bayangkan ketika saya kalah? Bagi saya, medali itu akan disimpan di suatu tempat di rumah saya, dan bagi anak itu, hal tersebut merupakan kegembiraan yang luar biasa," tutur Mourinho di Goal International.
"Bagi dia, hal tersebut akan terus ia kenang dan simpan. Dia adalah seorang anak kecil dengan seragam United - saya tidak tahu dari mana dia datang."
"Namun saya kira anak itu tidak akan melupakan ini. Bagi saya, medali - saya ulangi, ketika saya menang, mereka tak banyak berarti. Apalagi jika saya kalah!"
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Agustus 2017 21:44
-
Liga Inggris 9 Agustus 2017 21:35
-
Liga Inggris 9 Agustus 2017 21:20
-
Liga Spanyol 9 Agustus 2017 16:00
-
Liga Inggris 9 Agustus 2017 15:45
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:57
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:56
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...